LAGI! 2x Berturut-Turut Dipilih! Olimpiade Bahasa Arab (OBA) Se Provinsi Lampung Kembali Dilaksanakan Di Darul Fattah Lampung!

Bandar Lampung – Bahasa adalah sebuah alat komunikasi antar sesama, agar maksud dan tujuan dapat disampaikan dengan baik dan mudah diterima. Sehingga muncullah berbagai Bahasa yang ada di dunia salah satunya Bahasa Arab.

 

Bahasa Arab itu sendiri merupakan salah satu Bahasa Internasional yang sekarang sudah resmi. Lebih dari 300 juta orang menuturkan Bahasa Arab. Terlebih lagi Bahasa Arab adalah Bahasa yang digunakan dalam Al-Qur’an. Sehingga sebagai seorang muslim lebih mudah memahami Al-Qur’an jika ia mempelajari Bahasa Arab. 

Oleh sebab itu, tepat pada hari Sabtu (23/09/2023) Forum MGMP Bahasa Arab Se Lampung mengadakan Olimpiade Bahasa Arab atau OBA. OBA yang dilaksanakan pada hari ini adalah tahap seleksi ke Olimpiade Bahasa Arab Tingkat Nasional. Diikuti sebanyak 99 peserta dengan didamping sedikitnya 51 orang pendamping.

 

Seleksi OBA ini diikuti oleh berbagai sekolah tingkat SMP dan SMA di seluruh Provinsi Lampung. Pemilihan tempat OBA untuk tahun ini berlokasi di Kampus 1 Darul Fattah yang beralamat di Jl.Kopi No.23A, Kel. Gedong Meneng, Kec. Rajabasa, Bandar lampung, menjadikan Darul Fattah Lampung kembali dipercaya menjadi tuan rumah OBA selama 2x berturut – turut. Perlombaan yang berlangsung di Gedung C Sekolah Qur’an Darul Fattah ini berjalan dengan baik dan tidak ada kendala apapun. Mulai dari lomba yang berkategori group maupun solo / sendiri semuanya berjalan dengan lancar.

 

Acara ini juga dihadiri ketua yayasan Darul Fattah Lampung, K.H. M. Ari Wibowo, Lc., M.Pd.I. yang menyampaikan sambutan agar kegiatan ini berjalan dengan lancar dan penuh keberkahan.

Setelah ishoma, Pada pukul 13.00 WIB kegiatan dilanjutkan oleh seminar yang diberikan oleh Dr. Koderi, S.Ag., M.Pd. Dimana seminar ini berjudul “Kiat Sukses Menjadi Guru Bahasa Arab Profesional Di Sekolah” yang sangat menginspirasi dan para siswa / siswi sangat antusias mengikuti kompetisi yang didampingi oleh para pendamping.

 

Menurut peserta kompetisi ini adalah hal yang sangat berkesan dan juga memberikan pengalaman yang sangat berharga. Para pesertapun sangat berharap agar lomba semacam ini untuk lebih sering diadakan.

 

Dalam acara ini kita juga kedatangan tamu dari Dinas Pendidikan, Bapak Roniansyah, S.Hut. untuk menyampaikan beberapa kata guna menyemangati dan mengapresiasi para peserta OBA.

Ustadz Sabanul Yamin, M.Pd. selaku ketua pelaksana sekaligus OBA Provinsi Lampung menuturkan harapan dan pesannya untuk kita semua, “Saya berharap untuk Kemenag dan Dinas pendidikan bisa mensupport kehadirannya dan dana untuk acara OBA ini. Serta semoga peserta yang mendaftar OBA di 2024 lebih banyak lagi, dan untuk pengurus baru yang akan datang agar lebih kompak lagi agar acara ini lebih baik untuk kedepannya.”

 

Semoga dengan kegiatan ini kita dapat mengambil hikmah dan juga pengalaman yang bergharga. Sehingga Ketika ada acara atau event lain, maka Darul Fattah siap untuk menjadi tuan rumah dan memfasilitasinya. (AH)

DOKUMENTASI LIVE STREAMING OBA 2023

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *